loading...

Translate

Archives

Thank Benefactors

Home » , , » Mantapnya Sederet Aroma ini!

Mantapnya Sederet Aroma ini!

Aroma membuat diri jadi bergairah sepanjang hari

Jangan remehkan aroma apapun


Sulit sekali memang untuk melupakan aroma atau wewangian yang pernah Anda cium. Seperti parfum mantan Anda, misalnya. Tapi, tahukah Anda kalau aroma yang dihasilkan dari beberapa tanaman ini bisa bikin diri jadi lebih fokus, tidur lebih nyenyak, dan ampuh untuk mengurangi stres? Mari kita lihat seberapa ampuhnya berbagai aroma berikut ini.

Tanpa aroma, Anda pasti akan 'beku kedinginan' alias tak bergairah!


Pepermin

Menurut penelitian dari Sense of Smell Institute, aroma peppermint atau pepermin terbukti ampuh untuk meningkatkan memori kognitif Anda. Saat pepermin dihirup, aromanya bisa meningkatkan tugas-tugas Anda yang berhubungan dengan memori kerja dan juga kecepatan respon visual. Selain itu, studi dari Journal of International Society of Sports Nutrition tahun lalu juga menemukan fakta jika Anda meminum air resapan pepermin selama 10 hari, secara signifikan beban kerja fisik yang dirasakan akan berkurang.

Rosemary

Wewangian bunga memang jadi aroma paling ampuh!

Aroma yang dihasilkan tanaman ini juga punya manfaat yang tak boleh disepelekan. Menurut penelitian dari Northumbria University tahun lalu, rosemary terbukti bisa meningkatkan konsentrasi, kecepatan, dan akurasi yang  berhubungan dengan tugas-tugas mental Anda. Jadi, cobalah tambahkan rosemary ke dalam makanan Anda dan rasakan manfaatnya.

Kayu Manis

Menurut studi Journal of Alzheimer pada 2013, aroma kayu manis bisa membantu Anda agar terhindar dari penyakit  Alzheimer, sekaligus bisa meningkatkan kewaspadaan saat Anda membawa kendaraan. Selain itu, memakan kayu manis juga ampuh untuk menekan kadar gula darah dalam tubuh Anda.

Jeruk

Seorang ilmuwan dari Brazil menemukan kelebihan aroma jeruk. Ya, aromanya bisa membantu mengurangi stres dan kecemasan yang Anda rasakan. Maka itu, konsumsilah jeruk secara teratur dan rasakan manfaatnya buat diri Anda. Demikian dilansir Men’s Health.

Melati

Sebuah studi dari Journal of Biological Chemistry pada 2010 bilang kalau mencium aroma melati terbukti bikin tidur Anda jadi lebih nyenyak. Selain itu, aroma tanaman ini juga bisa mengurangi tingkat kecemasan dan kewaspadaan yang dirasakan saat bangun dari tidur. Maka itu, cobalah gunakan pengharum ruangan berarama melati di kamar tidur Anda!

Lavender

Tak jauh beda dengan melati, aroma lavender juga baik untuk relaksasi. Selain akan mendapatkan tidur yang nyenyak, kemungkinan Anda terbangun saat tengah malam juga jadi akan berkurang. Demikian menurut studi dari Wesleyan University tahun 2005.



0 Comment:

Post a Comment

Share on Social Media