loading...

Translate

Archives

Thank Benefactors

Home » , , » Alasan Absolut Wajib Tonton 12 Years A Slave

Alasan Absolut Wajib Tonton 12 Years A Slave

Film ini lebih dari sekadar film Oscar belaka.


Sutradara: Steve McQueen

Pemain: Chiwetel Ejiofor, Michael Fassbender, Benedict Cumberbatch

Genre: Drama

Rating: 4(dari 5) Bintang

Do something!
Kebanyakan film bernyawa penghargaan festival film bergigi dan tentu, Oscar, tak terlalu nikmat untuk ditonton mata dan kepala. Bisa jadi karena pola bertuturnya yang bertele-tele dan cenderung ‘lebay’. Beda halnya dengan film ini. Nyawa film ini bagus sebagai drama dan untuk itu memang layak disemat banyak penghargaan, termasuk patung bersalut emas dan pedang, Oscar.

Plot-nya sebenarnya simpel: pria kulit berwarna, Solomon Northup, yang menikmati kehidupan bersama istri dan kedua anaknya berubah jadi sengsara luar biasa, karena dirinya diculik dan dijual sebagai budak!

Lalu kenapa Anda harus mengikuti plot miris ini via film besutan sineas Inggris, Steve McQueen yang sebelumnya mengarahkan Shame yang (cukup) kontroversial  itu? Berikut beberapa alasannya.

Sengsara itu memang tak nikmat, tapi ...

Underdog

Kebanyakan manusia pasti menjalani alur hidupnya dari bawah ke atas atau dari atas ke bawah. Tapi bayangkan, bagaimana jika garis kehidupan atas yang tengah dinikmati, tiba-tiba tak mampu lagi ‘menjaga’ Anda sehingga menjatuhkan diri Anda ke lapisan bawah kehidupan (baca: kesengsaraan hidup)?

Tetap Lakukan Sesuatu

Posisi sengsara atau sebut saja ‘posisi underdog’ tak berarti mengurung diri dalam keterbatasan. Sosok Solomon tetap melakukan apa yang bisa dilakukannya, dalam hal ini dirinya tetap bisa melakukan skill-nya: memainkan biola! Jelas ini tamparan keras untuk mereka yang underdog tapi bersikap ‘menerima nasib’ begitu saja. Do something

Berharap Itu Tak Sia-Sia

Jelas berada dalam posisi sengsara bukan berarti hanya sekadar menunggu dan mengisi waktu sengsara saja. Nyalakan percikan harapan dalam hati karena percikan harapan (meski terasa kecil tak berarti) tidak akan berakhir sia-sia. Ada ujungnya, apapun itu. Dengan kata lain, harapan lah yang membuat sosok tiap manusia (apapun kondisinya) tetap memiliki rasa optimis dalam hidupnya!

Terlalu dalam? Bisa jadi. Tapi mungkin poin-poin tersebut yang membuat sederet aktor kelas atas, seperti Michael Fassbender, Paul Giamatti, Benedict Cumberbatch, dan Brad Pitt rela bermain dalam film drama-sengsara ini. Mungkin mereka mengerti kalau hidup tak selalu berada di atas.

DOWNLOAD Film 12 Years A Slave + Subtitle Indonesia




0 Comment:

Post a Comment

Share on Social Media