Sang perempuan kucing muncul dalam rupa baru
Penggemar setia ksatria malam alias The Dark Knight atawa Batman bolehlah senang dengan serial baru Gotham. Serial ini memunculkan aspek lain dari Batman, Detektif James Gordon dan ya, Selina Kyle, si kucing musuh antagonis Batman!
Gotham sendiri sebenarnya tidak menceritakan aksi Batman, tapi mengangkat kisah orisinil dari James Gordon (masih sebagai detektif, belum jadi komisaris) yang idealis dan kuat membasmi kejahatan demi kejahatan di kota yang jadi cikal-bakal kelahiran Batman tersebut.
Cikal-bakal kelahiran Batman? Ya, sosok Bruce Wayne dalam serial ini memang masih muda. Demikian halnya sosok Catwoman alias Selina Kyle. Selina sendiri akan diperankan aktris muda, Camren Bicondova.
Tampilan Selina Kyle muda ini sangat mengundang rasa ingin tahu
Meski serial ini lebih mengutamakan sosok sang komisaris, penampilan Selina Kyle alias Catwoman disini sangat mencuri perhatian. Mengingat peran ini memang kerap dilakoni sederet aktris kelas A, seperti Michelle Pfeiffer (Batman Returns), Halle Berry (Catwoman) dan Anne Hathaway (The Dark Knight Rises)!
Tak heran kalau sosok Camren mengundang ekspekstasi tinggi dan rasa penasaran yang sangat. “Aku sendiri memang penyuka kucing. Hahaha!” ujar Camren menjelaskan pada Daily Mail, saat ditanya apakah dirinya bisa melebur dengan peran legendaris tersebut atau tidak.
Tugas berat memang menanti Camren. Sosok Catwoman versi school-girl ini pastinya akan sangat menarik. Selina Kyle versi Camren jelas akan tampil sebagai pencuri legit nan lincah, dan hmmm … cukup membuat penasaran bagaimana interaksinya nanti dengan Bruce Wayne muda.
Apa yang akan terjadi dengan Bruce Wayne muda dan Selina Kyle muda ini?
Digarap Eks Kreator Nikita
Gotham sendiri jadi serial stasiun televisi Fox dan diproduksi Warner Bros. Episode pilotnya ditulis Bruno Heller (pernah menggarap The Mentalist dan Rome) dan disutradarai Danny Cannon, yang sebelumnya pernah menggarap serial CSI dan Nikita.
Selain sosok Selina Kyle atau Catwoman, Detektif James Gordon dan Bruce Wayne versi remaja, Gotham juga akan menampilkan sederet karakter seperti Detektif Harvey Bullock (diperankan Donal Logue) – teman kerja James Gordon, Alfred Pennyworth (Sean Pertwee), Oswald Cobblepot alias The Penguin (Robin Lord Taylor) dan Fish Money (Jada Pinkett Smith). Demikian dilansir dari TV Web.
0 Comment:
Post a Comment