loading...

Translate

Thank Benefactors

Home » , » 8 Kiat Simpel Kencan Online

8 Kiat Simpel Kencan Online

Berkencan di dunia maya bisa berlanjut di dunia nyata. Jika ...

Sibuk dengan pekerjaan? Cara ini pun ampuh ‘meramaikan’ hidup Anda yang singel.


Menemukan teman kencan via dunia maya semakin lama semakin tak terdengar asing di telinga. Faktanya, nyaris kebanyakan hubungan romantis dimulai dari internet. Malah di Negeri Paman Sam sana, sebanyak lima juta orang menikah dengan pasangan mereka yang dikenal via dunia maya! Jadi, lebih asyik cari jodoh di dunia maya? Bisa ya, bisa tidak. Satu yang pasti, ada aturan main jika Anda benar-benar berniat melakukannya. Berikut poin-poinnya.

#1  Realistis

Meski dunia maya dipenuhi sosok yang terkesan ‘antah-berantah’, Anda tetap harus bersikap realistis. Untuk itu jangan rakus mendaftarkan diri dibanyak akun kencan, mengingat itu tak akan efektif. Pilihlah yang benar-benar bisa menyandingkan Anda dengan kriteria dambaan.

#2  Pakai Nama Jelas

Oke, jika keberatan memakai nama asli, pilihlah nama yang terdengar pintar dan mudah dilafalkan. Hindari memakai banyak angka dan konotasi seksual. Yang jelas jangan memilih nama yang provokatif!

#3  Kalimat Status Menarik

Sematkan bunyi status yang menarik agar menarik perhatian setiap kaum Hawa yang melihat profil Anda. Misal: ‘Seseorang yang suka menyeruput kopinya sembari mendengar musik jazz santai’ – itu terdengar begitu hangat dan friendly!

Tampilkan diri Anda dengan jelas dan apa adanya

#4  Pasang Foto Narsis yang Asyik (tapi Jelas!)

Ini sudah pasti absolut! Anda harus berani menampilkan bentuk muka dan diri dengan jelas, demi menarik perhatian si dia, calon Anda di luar sana. Jangan memakai foto profil Anda sedang beramai-ramai dengan geng jalan atau ramai-ramai. Pakailah foto diri Anda sedang sendiri! Jangan lupa untuk memperbarui foto profil tiap seminggi sekali. Keluarkan ilmu narsis!

#5  Jangan Menghakimi Foto

Jangan cepat menganggap seseorang itu jelek berdasarkan foto profil yang dipasangnya. Kebanyakan foto hanya menampilkan ukuran dimensi yang benar-benar berbeda jauh dengan dimensi rupa seseorang yang sesungguhnya! Jika ingin lebih yakin rupa aslinya (dan Anda tak ingin tertipu), segeralah membuat janji untuk bertemu.

#6  Jangan Mempermasalahkan Hal Kecil

Ini berkaitan dengan pikiran Anda. Apakah Anda ingin jadi optimis atau pesimis, ingin positif atau negatif, itu jadi nilai ukuran ke depannya. Jangan menilai si dia suka serial itu atau grup musik itu, jadilah Anda malas untuk membina komunikasi – padahal belum tentu si dia sosok yang tak enak untuk diajak ngobrol dan jalan.

Jangan cepat merasa akrab dan intens dengan sosoknya

#7  Jangan Cepat Merasa ‘Akrab’

Ya, kebanyakan orang merasa cepat akrab dengan sosok yang ditemuinya di dunia maya. Itu memang biasa terjadi jika obrolan Anda dan si dia terasa intens dan asyik. Ingat, sejauh belum ada kata sepakat untuk ‘jalan bersama’, jaga hati untuk tak merasa memiliki dirinya!

#8  Masih Ada yang Nyata

Jangan sepenuhnya menggantungkan harapan pada akun kencan yang dibuat. Anda masih bisa bertemu dengan seseorang di dunia nyata – yang mana Anda tak perlu ragu saat melihat figur si dia yang rupawan. Kencan online hanyalah salah satu cara bukan satu-satunya cara untuk mendapatkan pasangan yang didamba.



0 Comment:

Post a Comment

Share on Social Media